Sat Resnarkoba Polresta Samarinda Amankan Pengedar Sabu di Sempaja Selatan.

SAMARINDA, literasikaltim.com – Sat Resnarkoba Polresta Samarinda kembali berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu yang terjadi di kawasan Samarinda Utara.

Penangkapan ini dilakukan pada Kamis, 26 Desember 2024, sekitar pukul 01.00 WITA, setelah petugas melakukan penyelidikan dan observasi terhadap aktivitas mencurigakan di lokasi tersebut.

Hal ini di benarkan Kapolresta Samarinda Kombes Pol Ary Padli melalui Kepala Seksi (Kasi) Humas Polresta Samarinda, Iptu Muh Rizal M. Zain dan menjelaskan bahwa pengungkapan kasus ini, berawal dari informasi yang diterima masyarakat terkait adanya transaksi narkotika jenis sabu di sekitar Jalan A.W. Syahranie, Gang Langgar, Kelurahan Sempaja Selatan, Kecamatan Samarinda Utara.

“Berdasarkan informasi tersebut, petugas Sat Resnarkoba kemudian melakukan serangkaian penyelidikan untuk mengungkap aktivitas ilegal tersebut,” lanjut Iptu Muh Rizal melalui keterangan tertulis ke media ini.

“Setelah melakukan pengamatan di lokasi yang dicurigai, petugas kemudian menemukan seorang laki-laki yang berdiri di depan sebuah rumah, dan petugas segera melakukan penangkapan terhadap pria tersebut, yang kemudian diketahui berinisial AM,” kata Iptu Rizal.

Saat dilakukan penggeledahan, petugas berhasil menemukan barang bukti berupa satu paket narkotika jenis sabu seberat 3,72 gram bruto yang terbungkus dalam satu lembar tissue putih.

Barang bukti tersebut ditemukan di genggaman tangan kanan tersangka.

Atas temuan tersebut, tersangka AM dan barang bukti lainnya segera diamankan di Mapolresta Samarinda untuk proses penyidikan lebih lanjut.

Tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) Subs Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, yang mengatur tentang peredaran narkotika golongan I.

Iptu Rizal menambahkan bahwa pihak kepolisian akan terus berkomitmen untuk memerangi peredaran narkoba di Kota Samarinda.

“Kami akan terus melakukan upaya maksimal dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah Samarinda, dan sekaligus mengimbau masyarakat, untuk memberikan informasi terkait peredaran narkotika di sekitar mereka,” tutup Iptu Rizal.

Polresta Samarinda berharap pengungkapan kasus ini, dapat mengurangi peredaran narkotika di wilayah tersebut, dan memberikan efek jera bagi para pelaku.

Penulis: Andi Isnar

Sumber Data: Humas Polresta Samarinda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *