Plenary Hall Sempaja Samarinda Jadi Lokasi Debat Kandidat Pilkada Kaltim 2024.

SAMARINDA, literasikaltim.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Timur (Kaltim) akhirnya menetapkan Plenary Hall Sempaja Samarinda sebagai lokasi untuk acara debat kandidat Pilkada Kaltim 2024.

Debat perdana ini, dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 23 Oktober 2024, dan akan disiarkan langsung oleh TVRI Kaltim.

Menurut Abdul Qayyim Rasyid, Komisioner Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia KPU Kaltim, pemilihan Plenary Hall Sempaja sebagai lokasi debat disebabkan oleh tidak tersedianya Ballroom Hotel Mesra yang sebelumnya direncanakan.

“Kami memilih lokasi ini, karena beberapa tempat lain sudah penuh,” ujarnya, Senin (21/10/2024).

“Kami juga, mempertimbangkan luas dan kenyamanan ruangan untuk para tamu undangan,” ungkapnya.

Debat ini, akan memberikan kesempatan bagi masing-masing pasangan calon (paslon) untuk mengundang 150 orang pendukungnya.

Abdul Qayyim Rasyid menjelaskan bahwa materi debat akan berfokus pada visi dan misi setiap paslon, terutama yang berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat di Kaltim.

Selain itu, KPU Kaltim juga mengundang berbagai kalangan, termasuk akademisi, profesional, dan tokoh masyarakat, untuk menyaksikan acara ini secara langsung.

“Kami ingin semua pihak dapat menyaksikan langsung visi misi calon, yang akan bertarung dalam Pilkada Kaltim 2024,” tambahnya.

Pada pelaksanaan Debat nantinya, akan terdiri dari beberapa segmen, termasuk penyampaian visi dan misi, pendalaman materi, serta sesi tanya jawab antara kedua paslon.

Acara ini, diharapkan dapat menjadi platform yang efektif untuk memperkenalkan calon kepada publik dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemilihan mendatang.

Penulis: Ira Rosalina

Editor: Masronaliansyah S.Pd

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *