Pj. Gubernur Kaltim Bersama Kepala DPMD Kaltim Kunjungi Destinasi Wisata Gunung Di Atas Awan.

Pj. Gubernur Kaltim Rencanakan Gelar Festival Paralayang Dan Relly Tahun 2024.

Kepala DPMD Kaltim Anwar Sanusi dampingi Pj. Gubernur Kaltim Akmal Malik, kunjungi Destinasi Wisata Gunung Boga, Minggu (19/11/2023), Ist

Paser, literasikaltim.com – Pj Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik dengan di damping Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim  Anwar Sanusi telah melaksanakan kunjungan Destinassi Wisata Gunung Boga (Negeri di atas Awan) di Desa Luan, Kecamatan Muara Samu Kabupaten Paser, Minggu (19/11/2023). 

Dalam kegiatan kunjungan Pj. Gubernur Kaltim, turut hadir pula Bupati Paser, Sekda Kabupaten Paser, Asisten 1 Setda Prov Kaltim, Direktur IPDN wilayah Manado, Kepala Bappeda Provinsi Kaltim, Forkopimda Kabupaten Paser, Camat Muara Samu dan Kepala Desa Luan.

Dalam kunjungannya, Pj Gubernur Akmal Malik menyatakan kagum atas keindahan alam yang berada di desa Luan ini, dan tentunya bisa menjadi wisata andalan di Kaltim, namun fasilitas, sarana prasarana serta penunjang lainnya harus di perhatikan, sehingga daya tarik wisata bisa tinggi.

“Dan di Tahun depan, kita akan menggelar Festival Paralayang serta Olahraga Relly dengan rute tempuh melewati kebun sawit yang berada d kawasan Gunung Boga ini,” lanjutnya.

Pj Gubernur Kaltim mengajak masyarakat sekitar untuk bisa berperan aktif dalam mengelola wisata berbasis lingkungan yang bisa menjadikan Destinasi Wisata Gunung Boga menjadi wisata suistanable (terus berkelanjutan).

“Saya berharap pula Bupati Kabupaten Paser bisa berkolaborasi dengan pihak swasta dalam membangun destinasi wisata ini, sehingga wisata ini bisa menjadi salah satu wisata andalan di Kaltim,” ucapnya.

Ditempat yang sama, Kepala DPMD Kaltim Anwar Sanusi menyatakan siap untuk melakukan pembinaan kepada pengelola Destinasi Wisata Gunung Boga dengan melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Luan.

“Dan tentunya akan berdampak pada pertumbuhnan di Desa ini nantinya, namun agar hal tersbut bisa berjalan, di perlukan juga keterlibatan dari berbagai pihak yakni Pemerintah Pusat, Provinsi, Kabupaten serta Perusahaan yang dapat berpartisipasi melalui program CSR,” pungkasnya. (RAP/INR)