Opini  

Mahasiswa PMM UMM Kelompok 97 Terapkan Pendidikan Lingkungan di TK Negeri 01 Kota Bangun Lewat Penanaman Kecambah

DISCLAIMER: Penayangan ulang sebagian atau keseluruhan berita untuk konten akun media sosial komersil harus seizin Redaksi

Kutai Kartanegara, literasikaltim.com – Desa Kota Bangun Ulu, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, menjadi lokasi program pengabdian masyarakat oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Program ini, melibatkan mahasiswa dan anak-anak TK Negeri 01 Kota Bangun Ulu dalam kegiatan penanaman kecambah yang bertujuan mengenalkan pentingnya berkebun dan menjaga lingkungan.

Pelaksanaan program ini, dilakukan oleh mahasiswa dari berbagai fakultas dalam kelompok Pengabdian Masyarakat.

Mereka mempersiapkan materi edukatif yang sesuai untuk anak-anak dan mengajarkan konsep penanaman kecambah secara interaktif.

Anak-anak diajak menanam biji kecambah di media tanam yang telah disiapkan, serta mempelajari proses pertumbuhannya.

Melalui kegiatan ini, anak-anak tidak hanya belajar tentang pertumbuhan tanaman, tetapi juga mengembangkan keterampilan motorik halus dan pemahaman tentang tanggung jawab.

Mereka juga diajak, untuk rutin merawat tanaman dan mencatat perkembangannya, yang membantu mereka memahami pentingnya perawatan tanaman.

Mahasiswa dan guru terus memantau pertumbuhan kecambah dan berdiskusi dengan anak-anak mengenai pengalaman mereka.

Diskusi ini juga, bertujuan untuk mendapatkan umpan balik guna perbaikan program di masa depan.

Program ini, memberikan dampak positif, meningkatkan pengetahuan anak-anak tentang lingkungan serta keterampilan dalam mengikuti instruksi dan merawat tanaman.

Selain itu, kegiatan ini mempererat hubungan antara mahasiswa, guru, dan orang tua, serta memperkuat dukungan terhadap pendidikan lingkungan.

Dengan pendekatan edukatif yang menyenangkan, program ini, diharapkan dapat menjadi contoh inisiatif pendidikan lingkungan yang melibatkan generasi muda.

Melalui partisipasi aktif mahasiswa dan dukungan masyarakat, diharapkan lebih banyak kegiatan serupa dapat dilaksanakan untuk menciptakan masa depan yang lebih berkelanjutan. (*)

Permintaan ralat, koreksi, revisi maupun hak jawab, silakan WA 0878-8345-4028

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *